Semangat Sportivitas Warnai Hari Pertama dan Kedua Pekan Kreativitas Mahasiswa 2025
Admin(IMS)
09/10/2025 10:06 WIB

Padang, 20–21 September 2025 — Mahasiswa Program Studi D3 Keperawatan Solok turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2025) yang digelar di Kampus Pusat Poltekkes Kemenkes Padang.
Kegiatan ini menjadi ajang bagi mahasiswa untuk menyalurkan bakat, mengasah kemampuan, serta mempererat kebersamaan antar jurusan di lingkungan Poltekkes.
Selama dua hari pelaksanaan, yakni Sabtu hingga Minggu (20–21 September 2025), berbagai cabang lomba digelar dengan penuh semangat. Mahasiswa D3 Keperawatan Solok ikut berkompetisi dalam tenis meja putri, volly putra, debat bahasa Indonesia, debat bahasa Inggris, futsal, basket putri, dan badminton putri.
Pertandingan berlangsung meriah dan penuh sportivitas. Dukungan dari rekan-rekan mahasiswa serta suasana kebersamaan menjadikan kegiatan ini semakin hangat dan inspiratif.
Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan tidak hanya berkompetisi untuk menjadi yang terbaik, tetapi juga belajar menjunjung tinggi kerja sama, kejujuran, dan rasa tanggung jawab.